Pembelajaran Muatan Lokal Bahasa Bima Kelas IV: Mengenal Makanan Khas Mbojo “Jame” - SDN 16 Salama
Pembelajaran Muatan Lokal Bahasa Bima Kelas 4: Mengenal Makanan Khas Mbojo “Jame”
Uraian Kegiatan:
Siswa kelas 4 SDN 16 Salama hari ini mengikuti pembelajaran Muatan Lokal Bahasa Bima bersama Ibu Miftuhalisa, S.Pd. Materi yang dibahas adalah makanan khas daerah Mbojo, yaitu “Jame”, sebagai bagian dari upaya mengenalkan budaya dan kearifan lokal kepada siswa.
Dalam kegiatan pembelajaran, siswa diperkenalkan dengan makanan tradisional Jame yang berbahan dasar ikan teri dan asam muda. Guru menjelaskan ciri khas, bahan-bahan, serta proses pembuatan Jame secara sederhana dan mudah dipahami. Selanjutnya, siswa diminta menuliskan kembali bahan-bahan dan cara pembuatan makanan tersebut sebagai latihan menulis dan memahami teks.
Melalui pembelajaran ini, siswa tidak hanya belajar bahasa daerah, tetapi juga mengenal dan menumbuhkan rasa cinta terhadap kuliner tradisional Mbojo. Suasana pembelajaran berlangsung aktif, menarik, dan penuh antusiasme dari para siswa.

Komentar
Posting Komentar