Pembelajaran Matematika Kelas IIB: Menentukan Gambar Setengah (½) dan Bukan Setengah di SDN 16 Salama

 


Pembelajaran Matematika Kelas 2B: Menentukan Gambar Setengah (½) dan Bukan Setengah di SDN 16 Salama

Uraian Kegiatan:
Kegiatan belajar mengajar Kelas 2B SDN 16 Salama pada hari ini berlangsung dengan suasana aktif dan menyenangkan. Dalam pembelajaran Matematika, siswa belajar bersama guru kelas Ibu Suharti, S.Pd dengan materi menentukan gambar yang menunjukkan setengah (½) dan yang bukan setengah.

Pembelajaran dilaksanakan menggunakan media gambar yang menampilkan berbagai benda dan bangun datar yang dibagi menjadi bagian-bagian sama besar maupun tidak sama besar. Siswa diajak mengamati setiap gambar dengan cermat, kemudian guru menjelaskan bahwa suatu gambar dapat dikatakan menunjukkan setengah apabila dibagi menjadi dua bagian yang sama besar.

Melalui kegiatan diskusi dan tanya jawab, siswa mengelompokkan gambar-gambar tersebut ke dalam kategori setengah dan bukan setengah. Siswa terlihat antusias dalam menyampaikan pendapat serta aktif menjawab pertanyaan yang diberikan oleh guru.

Melalui pembelajaran ini, diharapkan siswa Kelas 2B dapat memahami konsep pecahan setengah dengan lebih baik, mampu membedakan gambar yang menunjukkan setengah dan bukan setengah, serta menerapkan pemahaman tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Potret Cerita 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat 2025 - SDN 16 Salama

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Hari Antipekerja Anak Sedunia 12 Juni 2025 - SDN 16 Salama