Kegiatan Belajar Kelas IIB Pelajaran Pendidikan Pancasila - SDN 16 Salama
Kegiatan Belajar Pendidikan Pancasila Kelas 2B
Hari ini siswa kelas 2B SDN 16 Salama melaksanakan kegiatan pembelajaran Pendidikan Pancasila bersama guru kelas, Ibu Suharti, S.Pd.
Pada awal pembelajaran, Ibu Suharti mengingatkan kembali materi sebelumnya tentang lambang Pancasila yaitu Burung Garuda beserta isi sila-sila Pancasila. Dengan penuh semangat, siswa menjawab pertanyaan bahwa Burung Garuda adalah lambang negara Indonesia dengan jumlah bulu yang sesuai dengan tanggal kemerdekaan RI (17–8–1945). Mereka juga mampu menyebutkan isi dan lambang dari setiap sila dengan lancar.
Memasuki materi baru, guru dan siswa bersama-sama menyanyikan lagu Garuda Pancasila. Kegiatan ini bertujuan menanamkan rasa cinta tanah air, menumbuhkan semangat patriotisme, serta meningkatkan kebanggaan terhadap identitas bangsa.
Selanjutnya, Ibu Suharti menampilkan foto-foto tokoh perumus Pancasila dan menceritakan secara singkat sejarah perumusannya. Untuk menguatkan pemahaman siswa, guru membagikan LKPD berupa kegiatan mencocokkan foto tokoh dengan nama melalui garis panah.
Kegiatan berjalan lancar dan penuh antusias. Melalui pembelajaran ini, diharapkan siswa semakin memahami makna Pancasila, mengenal sejarahnya, serta menumbuhkan sikap cinta tanah air sejak dini.

Komentar
Posting Komentar