Kegiatan Belajar Kelas I - SDN 16 Salama

 


Kegiatan belajar kelas 1 SDN 16 Salama hari ini difokuskan pada mata pelajaran Bahasa Indonesia dengan materi mengenal berbagai bunyi konsonan. Pembelajaran dipandu oleh Ibu Endang dan Ibu Mia. Siswa diajak untuk menyebutkan dan mengidentifikasi berbagai huruf konsonan serta bunyi yang dihasilkannya melalui permainan.

Guru menuliskan beberapa huruf konsonan di papan tulis dan mengucapkannya secara perlahan, kemudian siswa menirukan secara bersama-sama. Setelah itu, siswa menyebutkan kata-kata yang diawali atau mengandung bunyi konsonan tertentu, seperti "b" untuk bola, "dan sebagainya. Pembelajaran berlangsung aktif dan menyenangkan, serta membantu siswa membedakan bunyi huruf vokal dan konsonan dengan lebih baik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Potret Cerita 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat 2025 - SDN 16 Salama

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Rapat Jadwal Observasi Praktik Kinerja Guru 2025 - SDN 16 Salama