Kegiatan Belajar Pendidikan Agama Islam Kelas II - SDN 16 Salama
Hari ini, Kelas 2 SDN 16 Salama melaksanakan kegiatan belajar dengan Ibu Herlina sebagai guru pengajar. Mata pelajaran yang diajarkan adalah Pendidikan Agama Islam (PAI), dengan materi pembelajaran tentang "Kasih Sayang."
Dalam kegiatan pembelajaran, Ibu Herlina menjelaskan pentingnya kasih sayang dalam kehidupan sehari-hari, baik kepada orang tua, guru, teman, maupun kepada makhluk hidup lainnya. Beliau mengajak siswa berdiskusi tentang contoh-contoh sikap kasih sayang, seperti membantu teman yang kesulitan, berbicara dengan sopan kepada orang tua.
Ibu Herlina juga membacakan beberapa kisah teladan yang menunjukkan perilaku kasih sayang, sehingga siswa dapat memahami nilai-nilai tersebut dengan lebih mudah. Kegiatan diakhiri dengan siswa membuat kalimat sederhana tentang kasih sayang, serta menyebutkan satu contoh perbuatan kasih sayang yang akan mereka praktikkan di rumah.
Komentar
Posting Komentar