Kegiatan Belajar Kelas IB - SDN 16 Salama

 


Hari ini, Ibu Suharti mengajarkan siswa kelas 1B tentang bilangan besar.
Kegiatan diawali dengan penjelasan konsep bilangan puluhan dan ratusan secara sederhana agar mudah dipahami oleh siswa. Ibu Suharti menggunakan alat peraga gambar untuk membantu siswa memahami makna bilangan besar.

Setelah itu, siswa melakukan latihan menyusun dan membaca bilangan besar, serta membandingkan bilangan mana yang lebih besar atau lebih kecil. Beberapa siswa juga diminta membaca angka secara lisan di depan kelas untuk melatih kepercayaan diri dan pemahaman mereka.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dasar tentang bilangan, serta melatih kemampuan berhitung dan berpikir logis siswa sejak dini

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Potret Cerita 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat 2025 - SDN 16 Salama

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Rapat Jadwal Observasi Praktik Kinerja Guru 2025 - SDN 16 Salama