Kegiatan Belajar Kelas 3 - SDN 16 Salama
Hari ini, siswa kelas 3 mengikuti kegiatan pembelajaran matematika bersama Ibu Fuji Astuti dengan materi penyajian data. Dalam kegiatan ini, siswa belajar mengurutkan angka dari yang terkecil hingga yang terbesar. Ibu Fuji memulai pelajaran dengan penjelasan konsep secara sederhana, kemudian dilanjutkan dengan kegiatan praktik menggunakan alat bantu berupa lidi yang telah diberi angka. Siswa diminta menyusun lidi tersebut sesuai urutan angka dengan mengikuti langkah-langkah yang dijelaskan. Melalui kegiatan ini, siswa dapat memahami konsep pengurutan data secara konkret. Pembelajaran ditutup dengan refleksi singkat dan penguatan materi oleh guru.
Komentar
Posting Komentar