Pembiasaan Membaca Sebelum Pulang Sekolah Kelas 1B
Setelah pembelajaran menyanyikan lagu nasional "Bagimu Negeri" selesai, kegiatan di kelas 1A dilanjutkan dengan pembiasaan belajar membaca. Ibu Suharti mengarahkan siswa untuk mengambil buku bacaan sederhana yang telah disiapkan. Buku-buku ini berisi kalimat pendek yang sesuai dengan kemampuan membaca siswa kelas 1.
Kegiatan pembiasaan membaca dimulai dengan guru memilih beberapa siswa untuk membaca kalimat dari buku secara bergiliran di meja guru. Guru memberikan bimbingan dalam melafalkan kata-kata dengan jelas dan benar, sambil memberikan motivasi agar siswa lebih percaya diri. Siswa lainnya diminta memperhatikan dan mengikuti bacaan dengan suara pelan dari tempat duduk mereka.
Komentar
Posting Komentar