Hari Peduli Hiu 14 Juli 2024 - SDN 16 Salama

 


Tanggal 14 Juli diperingati sebagai Hari Peduli Hiu.  Hiu merupakan salah satu satwa laut yang dilindungi. Menurut International Fund for Animal Welfare, sekitar 50 persen spesies hiu terancam atau hampir terancam punah.  

Hari Peduli Hiu dibuat untuk itu. Awalnya hari ini bermula di Amerika Serikat. Tujuannya untuk meningkatkan kesadaran manusia demi kepentingan makhluk laut tersebut. Hiu diyakini sudah ada di planet ini selama lebih dari 420 juta tahun. Untuk itu perlu dilindungi. Banyak orang memburu hiu untuk diambil kulit, daging, dan siripnya untuk dijual di seluruh dunia. 

Berkurangnya populasi hiu tentu dapat menimbulkan dampak buruk terhadap lingkungan.  Hiu bagian dari rantai makanan dan bisa mengendalikan populasi penghuni laut lainnya. Untuk itu dengan adanya hari spesial ini diharapkan bisa membuka mata banyak orang untuk menentang perburuan hiu di laut.

Hiu sering digambarkan sebagai predator berbahaya yang menimbulkan ketakutan. Padahal populasi hiu saat ini jauh lebih terancam oleh manusia, daripada manusia yang terancam olehnya. Karena itu inisiatif Hari Peduli Hiu bertujuan untuk menghilangkan ketakutan, stigma, dan kesalahan informasi seputar hiu, serta meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mengambil tindakan demi melindungi populasi hiu.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Uji Coba OSN-Provinsi Bidang IPA Jenjang SD Tahun 2024 - SDN 16 Salama

Puisi Mbojo "Rakapu Kananu" Karya N. Marewo