Hari Bebas Kantong Plastik Internasional 3 Juli 2024 - SDN 16 Salama

 


Tanggal 3 Juli diperingati sebagai Hari Tanpa Kantong Plastik Internasional atau International Plastic Bag Free Day. Hari ini diadakan guna memberi ingatan kepada semua orang akan rusaknya lingkungan dan masa depan akibat penggunaan sampah plastik.  

Plastik merupakan bahan yang tidak mudah terurai. Penelitian menyebutkan butuh waktu paling sedikit 100 tahun sampai plastik benar-benar terurai dengan baik.  Penggunaan kantong plastik memang memakan biaya murah dan berlimpah. Namun sayangnya memiliki dampak buruk bagi lingkungan.

Banyak negara kini sudah memerhatikan penggunaan plastik. Bangladesh menjadi negara pertama di dunia yang menerapkan larangan penggunaan kantong plastik tipis pada tahun 2002 setelah ditemukan bahwa kantong plastik berperan penting dalam menyumbat sistem drainase mereka selama banjir. Kemudian diikuti sejumlah negara lain seperti Afrika Selatan, Rwanda, Tiongkok, Australia, dan Italia. 

Indonesia di beberapa wilayah juga sudah meniadakan penggunaan kantong plastik. Namun begitu tetap saja peredaran plastik masih bebas.  Merujuk National Today, Hari Bebas Kantong Plastik Internasional merupakan bagian dari Gerakan Bebas dari Plastik, yang dimulai pada bulan September 2016, dan telah diikuti oleh hampir 1.500 organisasi berbeda. Gerakan ini mengajak orang untuk menjadikan planet ini lebih aman bagi manusia, lingkungan, dan satwa liar dengan cara meniadakan penggunaak kantong plastik. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Uji Coba OSN-Provinsi Bidang IPA Jenjang SD Tahun 2024 - SDN 16 Salama

Puisi Mbojo "Rakapu Kananu" Karya N. Marewo