Hari Krida Pertanian 21 Juni 2024 - SDN 16 Salama

 


Pertanian merupakan salah satu sektor yang besar pengaruhnya bagi pembangunan negara Indonesia. Oleh karena itu, masyarakat Indonesia sudah seharusnya bersyukur apabila hasil panen pertanian di negeri ini dihasilkan dengan kualitas yang baik.

Dilansir dari laman Badan Perencanaan pembangunan Daerah Kota Malang, sebagai bentuk rasa syukur akan hasil panen yang baik tersebut maka pemerintah Indonesia menciptakan Hari Krida Pertanian. Peringatan ini dirayakan serentak setiap tahunnya oleh seluruh masyarakat Indonesia termasuk petani, peternak, nelayan, hingga pengusaha.

Adapun tanggal peringatannya ditetapkan jatuh pada 21 Juni. Tanggal tersebut dipilih dengan mempertimbangkan faktor astronomis dan pembagian musim.

Dari sisi astronomisnya, tanggal 21 Juni merupakan waktu pergantian iklim di Indonesia yang memengaruhi kegiatan pertanian. Pada waktu tersebut proses produksi tanaman berakhir dan akan dimulainya proses penanaman yang baru.

Sementara itu, berdasarkan pembagian musim tanggal 21 Juni merupakan awal dari siklus 12 musim. Siklus 12 musim ini disebut juga siklus pranata mangsa yang terdiri dari hujan, angin, serangga, penyakit unggas, dan lain sebagainya.

Dikutip dari buku Kumpulan Buklet Hari Bersejarah, peringatan Hari Krida Pertanian Nasional pertama kali dilaksanakan pada tahun 1973. Peringatan ini kemudian ditetapkan secara resmi melalui Surat Keputusan Menteri Pertanian Nomor 297/Kpts/Um/19783.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Uji Coba OSN-Provinsi Bidang IPA Jenjang SD Tahun 2024 - SDN 16 Salama

Puisi Mbojo "Rakapu Kananu" Karya N. Marewo