Hari Internasional Daerah Tropis 29 Juni 2024 - SDN 16 Salama

 


Setiap tahunnya, 29 Juni diperingati sebagai Hari Internasional Daerah Tropis oleh PBB, dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat global terkait berbagai tantangan dan peluang yang dihadapi negara-negara tropis. Hari peringatan ini pun sekaligus merayakan keanekaragaman hayati dan populasi daerah tropis.

Daerah Tropis adalah beberapa wilayah yang mendapat sinar matahari langsung, membuat iklim di lokasi tersebut menjadi lebih panas dan lembab. Umumnya, kebanyakan orang akan cenderung membayangkan daerah Tropis sebagai tempat dengan sinar matahari hangat sepanjang tahun, angin sejuk dan air jernih, menjadikannya tempat liburan yang sempurna.

Ironisnya, daerah Tropis pun harus berhadapan dengan tantangan yang mengancam keindahan dan stabilitas ekosistemnya seperti perubahan iklim, urbanisasi, perubahan demografis, dan deforestasi.

Menurut PBB, daerah Tropis menampung sekitar 99 persen spesies bakau dan hampir 95 persen hutan bakau dunia. Selain itu, daerah Tropis juga memiliki sekitar 54 persen sumber daya air terbarukan di dunia.

Daerah Tropis adalah daerah yang sangat penting, tidak hanya bagi masyarakat atau lingkungan di sekitarnya tapi juga bagi seluruh dunia. Mari kita bersama-sama menjaga kawasan ini tetap utuh dan terlindungi.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Uji Coba OSN-Provinsi Bidang IPA Jenjang SD Tahun 2024 - SDN 16 Salama

Puisi Mbojo "Rakapu Kananu" Karya N. Marewo