Ulangan Praktek SAS Genap SBdP Tahun Ajaran 2023/2024 Kelas 6 SDN 16 Salama Kota Bima Hari Pertama
Hari terakhir Praktek SAS adalah mata pelajaran SBdP. Pada mapel ini siswa akan membuat baju adat khas bima. Terlebih dahulu Guru memperkenalkan tema ulangan kepada siswa, yaitu pembuatan baju adat khas Bima. Guru juga menjelaskan pentingnya melestarikan budaya lokal dan pentingnya memahami proses pembuatan pakaian tradisional. Siswa dibagi menjadi beberapa kelompok, sehingga mereka dapat bekerja sama dalam membuat baju adat. Pembagian kelompok dilakukan untuk mempercepat proses pembuatan. Guru mengenalkan bahan-bahan yang akan digunakan, seperti kain satin, renda, benang, dan lainnya. Siswa diberi penjelasan mengenai ciri setiap bahan dan cara penggunaannya dalam pembuatan baju adat. Guru memperlihatkan satu baju adat yang sudah jadi untuk memberikan gambar pada siswa. Setelah mendapat penjelasan dan demonstrasi dari guru, siswa mulai melakukan praktik mandiri dalam pembuatan baju adat. Guru memantau dan membantu pekerjaan pada tiap kelompok. Setelah selesai membuat baju adat, setiap kelompok akan diminta untuk mempresentasikan / memperlihatkan hasil karyanya. uru akan menilai hasil karya siswa berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan.
Komentar
Posting Komentar