Guru PPPK SDN 16 Salama Mengikuti Orientasi PPPK Pemerintahan Kota Bima Tahun 2024 (14-5-2024)

 


Hari kedua pelaksanaan orientasi PPPK Kota Bima Tahun 2024. Termasuk guru SDN 16 Salama, ibu Fuji Astuti, ibu Astuti, dan ibu Herlina. Pemateri hari ini, yaitu Bapak Ir. Maulana Razak, M.Si. Materi yang diajarkan yaitu pengenalan susunan organisasi dan tata kerja. Penjelasan mengenai fungsi dan tanggung jawab masing-masing bagian dalam organisasi, serta peran penting PPPK dalam menjalankan tugas-tugas tersebut.

Sekilas materi yang dipelajari guru PPPK SDN 16 Salama berdasarkan kiriman foto zoom meeting ibu Astuti:

Alur pikir orientasi - Pengenalai nilai dan etika pada instansi pemerintah:

→memahami visi misi organisasi →memahami jabatan dan tanggung jawab jabatan →memahami manajemen dan kinerja organisasi →memaknai dan menginternalisasi nilai-nilaki berAKHLAK dalam menjalankan fungsi dan tugas ASN di tempat kerja →laporan orientasi pengenalan nilai dan etika instansi pemerintah bagi PPPK →pada akhirnya berkontribusi dalam peningkatan kinerja dan mencapai tujuan organisasi. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Uji Coba OSN-Provinsi Bidang IPA Jenjang SD Tahun 2024 - SDN 16 Salama

Puisi Mbojo "Rakapu Kananu" Karya N. Marewo