Ulangan Mid Semester Genap Kelas 1 Hari Kedua


 

Ulangan mid semester merupakan momen penting dalam proses evaluasi pembelajaran siswa. Di hari kedua ulangan mid semester genap, siswa kelas 1 menjalani ulangan mata pelajaran Bahasa Indonesia. Dengan menggunakan lembaran soal yang disiapkan, mereka mengerjakan dengan penuh semangat. Sebelum memulai ulangan, guru telah menyiapkan semua peralatan yang diperlukan, termasuk lembaran soal, pensil, dan penghapus. Memberikan penjelasan singkat tentang tata cara menjawab soal kepada siswa. Guru membantu siswa dalam memahami instruksi soal dengan jelas. Mereka menjelaskan arti kata-kata yang mungkin sulit dipahami oleh siswa kelas 1, serta memberikan contoh-contoh untuk memperjelas konsep yang diujikan. Saat siswa mengerjakan soal, guru tetap memantau aktivitas mereka dengan cermat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Uji Coba OSN-Provinsi Bidang IPA Jenjang SD Tahun 2024 - SDN 16 Salama

Belajar Indahnya Saling Menghargai dalam Keragaman PAI Kelas 4 SDN 16 Salama Kota Bima