Kegiatan Rutin Dzikir, Membaca Al-Qur'an dan Sholat Sunnah Dhuha - SDN 16 Salama

 


Kegiatan Jumat imtaq diprogramkan untuk memberikan pencerahan serta motivasi bagi anak didik, khususnya terkait keimanan dan ketaqwaan mereka. Hari ini bertepatan hari jumat, guru dan siswa berkumpul di lapangan untuk melaksanakan kegiatan imtaq (dzikir, baca surah yaasiin, dan sholat dhuha). Kegiatan ini dilakukan sebagai usaha warga sekolah untuk menjadi hamba-hamba yang dicintai Allah dengan mengamalkan ibadah-ibadah yang sesuai. Berusaha membentuk diri yang religius dan semakin cinta pada agama Islam. Kegiatan ini dimulai pukul 07.30 hingga selesai. Siswa masing-masing fokus pada bacaan dzikir dan surah yaasiin. Kemudian dilanjutkan dengan sholat dhuha berjamaah yang diimami oleh siswa kelas 6. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Uji Coba OSN-Provinsi Bidang IPA Jenjang SD Tahun 2024 - SDN 16 Salama

Belajar Indahnya Saling Menghargai dalam Keragaman PAI Kelas 4 SDN 16 Salama Kota Bima