Belajar Merawat Tubuh Kelas 1 SDN 16 Salama Kota Bima
Kesadaran akan menjaga kebersihan harus timbul dari dalam diri masing-masing, hal tersebut tidak bisa dilakukan karena paksaan melainkan kesadaran tiap individu. Setiap melakukan aktivitas terutama ketika berangkat sekolah, hendaknya menjaga kerapian dan kebersihan seperti mandi pagi, baju rapi dan sudah disetrika, selain kebersihan diri yang tidak kalah penting menjaga kebersihan lingkungan sekolah dengan membiasakan membuang sampah pada tempatnya dan menyapu kelas beserta halaman. Ibu Endang juga menghimbau untuk menjaga kuku tangan dengan memotongnya sekali seminggu.
Tubuh kita bersih akan tetapi lingkungan sekitar kita kotor itupun tidak dibenarkan, hendaklah kita selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan tertib piket kelas, tidak membuang sampah sembarangan dan menegur teman jika ada yang mengotori lingkungan sekolah dengan senjaga, hal-hal tersebut merupakan tindakan yang bijak yang mencerminkan iman kita.
Komentar
Posting Komentar