"Praktik Tari Indang" Pembelajaran Tema 2 Sub tema 2 Kelas 6 SDN 16 Salama Kota Bima

Seni tari merupakan salah satu jenis kesenian yang memadukan musik dengan gerakan tubuh yang indah. Melalui seni tari, penari berusaha untuk mengekspresikan perasaan atau pesan tertentu. Pembelajaran seni tari mempunyai peran dalam pengembangan kemampuan motorik siswa, karena substansi dasar dalam pembelajaran seni tari adalah gerak, dan gerak merupakan unsur utama dalam perkembangan kemampuan motorik yang dapat dilihat dari cara siswa mengatur kecepatan serta keseimbangan tariannya.



    Kegiatan Belajar Mengajar Kelas 6 kali ini merupakan praktik tari yang dilaksanakan sesuai kelompok. Guru menampilkan dan  mengajari gerakan-gerakan Tari Indang di depan kelas dan siswa diberikan kesempatan untuk mengamati dan mempelajari gerakan-gerakan Tari Indang tersebut. Setelah siap siswa dipanggil per kelompok untuk maju di depan kelas dan menampilkan hasil Tarian yang telah dipelajarinya.


    Dengan praktik pembelajaran tari di sekolah dasar dapat melatih siswa untuk berani berekspresi tanpa rasa malu, melatih siswa bahwa dalam melaksanakan kegiatan tari dibutuhkan kesabaran, ketelitian dan kepercayaan diri yang tinggi.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Replika Rangka Manusia Kelas 6 - SDN 16 Salama

Uji Coba OSN-Provinsi Bidang IPA Jenjang SD Tahun 2024 - SDN 16 Salama

Belajar Indahnya Saling Menghargai dalam Keragaman PAI Kelas 4 SDN 16 Salama Kota Bima