Senam Pagi Bersama SDN 16 Salama Kota Bima
Untuk menyehatkan badan, SDN 16 Salama melakukan senam pagi setiap hari Sabtu pagi. Senam pagi merupakan suatu aktifitas fisik yang perlu diadakan untuk menjaga kebugaran jasmani. Gerakan-gerakan senam pagi bermanfaat untuk melatih otot-otot pada tubuh, melancarkan peredaran darah sehingga lebih sehat dan segar.
Kegiatan senam ini juga mendapat paparan sinar matahari pagi yang bagus bagi tubuh karena kandungan vitamin D alaminya. Jika tubuh sehat dan bugar secara fisik, maka kemampuan konsentrasi juga akan meningkat dan memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan sehari-hari. Senam juga dapat memperkuat tulang, membantu menormalkan aliran darah dan melatih urat saraf yang kaku serta meningkatkan kesehatan jantung dan stamina tubuh.
Melalui gerakan senam, seluruh anggota tubuh tergerak dan membuat metabolisme tubuh bekerja dengan baik. Mengeluarkan keringat sehingga bagus untuk yang ingin menurunkan berat badan. Senam pagi di iringi lagu yang bertempo cepat sehingga muncul semangat untuk gerak terus.
Komentar
Posting Komentar